Seperti halnya bahasa indonesia, akhiran di dalam bahasa Inggris pun mengakibatkan perubahan bentuk suatu kata.
Akhiran dalam bahasa Inggris dapat membentuk kata baru dengan dua cara.
- Cara pertama adalah menyebabkan suatu kata mengalami proses infleksi/inflexional suffixes.
- Cara kedua adalah menyebabkan suatu kata mengalami derivasi/derivational suffixes.
Kita bahas inflectional suffixes dulu yuk.
Inflectional Suffixes (IS) tidak mengubah makna suatu kata, hanya mengubah gramatikal saja.
- Contoh IS (1) : -s (jamak). “dog –> dogs”
- Contoh IS (2) : -en (jamak). “child –> children”
- Contoh IS (3) : -s (untuk orang ketiga). “like –> he likes”
- Contoh IS (4) : -ed (masa lampau, past participle). “work –> he worked, he has worked”
- Contoh IS (5) : -en (past participle). “eat –> he has eaten”
- Contoh IS (6) : -ing (kontinu, progresif). “eat –> he is eating”
- Contoh IS (7) : -er (perbandingan). “small –> smaller”
- Contoh IS (8) : -est (superlatif). “small –> smallest”
Sedangkan Derivational Suffixes (DS) membuat kata baru mempunyai makna baru yang terkait dengan makna asli kata tersebut.
- Contoh DS (1) : -ation (menjadi kata benda). “hesitate –> hesitation”
- Contoh DS (2) : -sion (menjadi kata benda). “persuade –> persuasion”
- Contoh DS (3) : -er (menjadi kata benda). “teach –> teacher”
- Contoh DS (4) : -cian (menjadi kata benda). “music –> musician”
- Contoh DS (5) : -ess (menjadi kata benda). “god –> goddess”
- Contoh DS (6) : -ness (menjadi kata benda). “happy –> happiness”
- Contoh DS (7) : -al (menjadi kata benda). “arrive –> arrival”
- Contoh DS (8) : -ary (menjadi kata benda). “diction –> dictionary”
- Contoh DS (9) : -ment (menjadi kata benda). “treat –> treatment”
- Contoh DS (10) : -y (menjadi kata benda). “jealous –> jealousy”
- Contoh DS (11) : -al (menjadi kata sifat). “accident –> accidental”
- Contoh DS (12) : -ary (menjadi kata sifat). “imagine –> imaginary”
- Contoh DS (13) : -able (menjadi kata sifat). “fashion –> fashionable”
- Contoh DS (14) : -ly (menjadi kata sifat). “brother –> brotherly”
- Contoh DS (15) : -y (menjadi kata sifat). “ease –> easy”
- Contoh DS (16) : -ful (menjadi kata sifat). “forget –> forgetful”
- Contoh DS (17) : -ly (menjadi kata keterangan/adverb). “patient –> patiently”
- Contoh DS (18) : -ize/ise (menjadi kata kerja). “terror –> terrorize/terrorise”
- Contoh DS (19) : -ate (menjadi kata kerja). “liquid –> liquidate”
Compiled by @Patipatigulipat at @EnglishTips4U on December 16, 2011
6 thoughts on “#EngClass: suffix”