Banyak orang sepertinya mencampuradukkan kedua kata ini dan menganggapnya sama, padahal tidak.
Simple dan simply adalah dua kata yang berbeda; perbedaannya ada di jenis kata (parts of speech) dan tentu arti; walaupun asal kata mereka sama.
Simple: adjective (kata sifat). Arti: sederhana. Fungsi adjective: menjelaskan noun (kata benda). Contoh dalam kalimat:
- I’m just a simple guy. (Aku hanya seorang lelaki sederhana.)
Dalam frase (kumpulan kata) ‘simple guy’, simple = adjective; guy = noun. Perhatikan posisi adjective selalu berada sebelum noun. Adjective ‘simple’ menjelaskan noun ‘guy’. Jadi: adjective + noun.
Sementara, simply: adverb (kata keterangan cara melakukan sesuatu). Arti: dengan sederhana. Fungsi: menjelaskan verb (kata kerja). Contoh dalam kalimat:
- He lives simply. (Ia hidup dengan sederhana.)
Dalam frase ‘lives simply’, lives = verb; simply = adverb. Perhatikan posisi adverb selalu berada setelah verb. Adverb ‘simply’ menjelaskan bagaimana verb ‘lives’ dilakukan. Jadi: verb + adverb.
Jadi, simple: ‘berteman’ dengan noun (kata benda). Simply: ‘berteman’ dengan verb (kata kerja).
Mari kita lihat contoh yang tidak sesuai dengan aturan gramatikal dan sering dijumpai:
- I’m a simply girl. Seharusnya: I’m a simple girl.
- Let’s live simple. Seharusnya: Let’s live simply.
Frase ‘live simple’ sering digunakan dalam percakapan sehari-hari namun tidak benar secara gramatikal. Paduan verb + adjective sering digunakan karena dianggap mempermudah pengucapan. Seperti halnya kalimat: I drive good. Drive = verb; good = adjective. Kalimat ini tidak benar karena verb seharusnya diikuti oleh adverb. Kalimat seharusnya: I drive well. (Saya menyetir dengan baik.)
Sekali lagi, kata ‘simple’ + noun; verb + kata ‘simply’.
Jadi mulai sekarang hindari menulis ‘I’m a simply girl/ guy.’ di bio twitter kamu atau di mana saja ya.
Compiled and written by @NenoNeno at @EnglishTips4U on January 16, 2011 (originally posted on http://rumahbelajarbali.wordpress.com/)
I just like the helpful information you supply on your articles.
I will bookmark your blog and take a look at again right
here regularly. I am relatively certain I’ll be told lots of new stuff right
right here! Best of luck for the following!